3/05/2017

9 CARA UNIK BERKEBUN MESKI TAK PUNYA KEBUN!

Sebagai anak yang tinggal di kost atau daerah perkotaan, bisa memelihara tanaman di kebun sendiri mungkin cuma impian. Apa daya, dengan halaman hijau yang mentok-mentok hanya sepetak ukurannya, kamu bisa apa? Padahal kamu juga ingin sekali-kali memelihara tanaman untuk memperindah suasana, atau sekadar memberi kesan segar saat pikiran sedang jenuh-jenuhnya
Namun sekarang, berkebun di lahan yang sempit atau mungil bukan lagi hal yang mustahil. Tanpa halaman yang seluas rumah-rumah zaman dulu pun kamu masih bisa menciptakan kesegaran dengan menanam bunga dan tanaman. Nah, penasaran bagaimana caranya? Simak tips berikut ini ya!

1. Lampu gantung lebih sering dimanfaatkan sebagai penerang, tapi kamu juga bisa membuatnya berguna sebagai tempat menanam.

Berkebun memang selalu identik dengan lahan yang luas dan penuh dengan tanah. Tapi sekarang, mimpimu untuk punya kebun bisa terwujudkan walau tak ada lahan kosong untuk menanam. Caranya adalah dengan membuat tanaman gantung. Jika menanam dengan pot yang digantung dengan tali sudah terlalu mainstream, maka sekarang kamu bisa bikin sensasi dengan menanam di media lain, yaitu lampu gantung. Mungkin kamu bisa memanfaatkan lampu yang sudah rusak atau beli yang bekas di pasar loak. Nah, setelah itu kamu masukkan tanah dan tanamlah jenis tanaman seperti bunga ivy, sirih putih, dan sirih gading. Selain menambah kesegaran di kosan, tanaman ini juga bisa dijadikan hiasan.

2. Tak punya lahan bukan hambatan untuk mencari kesegaran, karena sekarang kamu bisa sulap meja belajar jadi kebun idaman.

Hidup di perkotaan atau kost seringkali membuatmu haus akan kesegaran tamanan karena minimnya lahan penghijauan. Tapi tenang, karena sekarang kamu bisa menciptakan kesejukan dengan kebun mini yang bisa kamu buat sendiri. Salah satu caranya adalah memanfaatkan meja belajar yang tidak pernah lagi kamu gunakan.

Caranya mudah kok. Cukup masukkan tanah ke dalam laci mejamu hingga 3/4 penuh, lalu tanam bibitmu di situ. Mungkin kamu bisa memilih tananam yang bisa mengurangi pencemaran seperti tanaman chinese evergreen (sri rejeki) atau golden photos. Atau kamu juga bisa memilih tamanan kesukaanmu. Lalu, letakkan meja itu di ruangan terbuka. Nah, menarik dan mudah diterapkan ‘kan?

3. Menciptakan kebun yang indah di tempat yang minim sekarang mungkin, dengan menerapkan kebun topi ini!


Kebun yang indah memang idaman semua orang. Tenang, kamu gak usah sedih karena minimnya lahan, karena sekarang kamu bisa menciptakan kebun mini yang cantik di lahan yang sempit. Kamu bisa coba manfaatkan berbagai jenis topi yang sudah tidak terpakai. Cara menanamnya mudah kok, pertama-taman kamu gunakan pot plastik atau kaleng yang telah diberi sedikit lubang, lalu gunakan paku atau kawat untuk menempelkannya pada tembok. Setelah itu, tanamlah bibit tanaman dan tutup dengan topi sebagai hiasan. Nah, kebun seperti ini pasti membuat teman kost-mu terpesona setiap hari.

4. Tidak melulu harus menggunakan pot tanah liat untuk menanam, kamu bisa gunakan mainan masa kanak-kanak sebagai penggantinya.

Jika terkadang menanam menggunakan pot tanah liat bisa membuat kamarmu menjadi kotor, sekarang kamu bisa manfaatkan mainan kereta dorong semasa kanak-kanak sebagai penggantinya. Kamu hanya cukup menambahkan media tanam seperti tanah ke dalamnya, lalu tanamlah beberapa jenis tanaman yang mempunyai daun lebat dan banyak seperti pakis boston atau tanaman petunia dengan bunga yang cantik. Jadi, tanpa perlu banyak uang kamu bisa membuat taman mini dengan tanganmu sendiri. Selain itu, cara ini juga memudahkanmu untuk pindah-pindah tempat.

5. Jika bertanam secara horizontal tak memungkinkan, kamu bisa mengakalinya dengan menggunakan kantong untuk menanam vertikal.

Mungkin selama ini kita terpaku dengan pikiran bahwa berkebun hanya bisa dilakukan pada lahan mendatar yang luas. Padahal kamu juga bisa berkebun secara vertikal lho. Caranya kamu hanya perlu mengganti cara menjadi pola bertingkat. Salah satu dengan menggunakan tempat seperti kantong motor. Kamu bisa menjahit sendiri atau menggunakan kantong “bagasi” yang biasa ditaruh di jok motor atau sepeda. Nah, kantong ini bisa kamu paku pada tembok kayu secara bertingkat, lalu kamu gunakan untuk menanam. Dengan cara ini, dijamin kosanmu menjadi lebih asri dan sejuk.

6. Punya sepatu bot yang sudah tak terpakai? Nah, sekarang kamu bisa mengubahnya jadi pot bunga dadakan.



Menanam adalah hal yang banyak memberikan manfaat. Selain bisa memberikan kesejukan, tanaman juga bisa menjadi hiasan untuk mempercantik ruangan. Salah satu pilihannya adalah menggunakan sepatu tidak terpakai sebagai pot. Kamu hanya perlu memasukkan media tanam seperti tanah dan pupuk, lalu tanamlah tanaman seperti morning glory atau bunga kertas. Dengan pot seperti ini, dijamin bukan hanya oksigen tambahan yang kamu dapatkan tapi juga nilai keindahan jadi keuntuangan. Mudah dan indah ‘kan?

7. Berkebun tanpa ribet bisa kamu wujudkan hanya dengan kantong serbaguna. Selain murah, metode ini juga tak menyita banyak tempat.



Berkebun selalu identik dengan kotor. Selain itu, kamu juga dihadapakan dengan ribetnya menyiram satu persatu. Tapi sekarang kamu mendapatkan pilihan yang lebih praktis untuk bercocok tanam, salah satunya dengan cara menanam di kantong serbaguna. Kantong yang biasa digunakan untuk tempat sandal, sepatu atau barang-barang kost ini cukup efektif untuk menampung banyak tanaman. Caranya mudah kok, kamu cukup memasukkan media tanam 3/4 bagian dan kemudian masukkan bibit tanaman seperti sayuran sawi atau tanaman hias seperti tapak dara. Nah, dengan cara ini kamu bisa berkebun dengan lebih praktis karena satu tempat bisa menampung banyak tanaman. Tertarik mencoba?

8. Kini paralon bukan hanya berguna untuk saluran air, tapi juga untuk mensuplai sayuran sehat untuk makan sehari-hari.


Tidak adanya lahan terbuka yang luas bukan halangan untuk bisa berkebun sayur-sayuran. Karena sekarang kamu bisa mengandalkan paralon untuk membuat kebun idaman. Caranya simple dan mudah diterapkan kok, pertama-tama kamu belah paralon dengan ukuran 1/5 seperti pada gambar. Lalu buatlah beberapa lubang kecil di permukaan paralon untuk resapan air. Kemudian paralon kamu ikat dengan kawat dan gantung di tembok rumah. Selain itu, kamu bisa mengikat beberapa paralon secara bertingkat. Nah, setelah itu masukkan media tanam berupa tanah, kompos, dan sekam. Setelah itu barulah kamu tanam beberapa jenis bibit sayuran seperti bayam, cabai, sawi, atau selada. Mudah ‘kan? Berkebun dengan cara ini bukan hanya hemat tempat, tapi juga hemat uang karena kamu bisa menikmati sayur yang kamu tanam sendiri di kosan.

9. Daripada botol minum bertumpuk jadi sampah, sekaranglah saatnya kamu manfaatkan untuk berkebun di tembok rumah.


Selain susah didaur ulang, sampah botol plastik juga membuat tingkat pencemaran lingkungan semakin parah. Nah, daripada botol plastikmu terbuang begitu saja, maka gak ada salahnya kamu manfaatkan untuk berkebun di tembok rumah. Cara membuatnya gampang kok. Pertama-tama kamu buat lubang sekitar 15 cm x 7 cm dengan cutter, selain itu tambahkan beberapa lubang kecil di permukaan botol. Lalu ikat dengan tali satu persatu secara bertingkat dan gantunglah tembok.

Setelah pot botol gantungmu sudah siap, kamu bisa tanam beberapa jenis bibit sayur atau tanaman hias dengan daun yang rimbun. Metode seperti ini bukan hanya menghemat tempat, tapi juga mengurangi pencemaran dengan memanfaatkan barang-barang bekas. Lucu ‘kan?

Jadi, sekarang kebayang ‘kan kalau berkebun itu gak melulu di lahan yang luas. Karena ternyata kamu bisa menerapkan tips-tips ini untuk berkebun di lahan yang minim. Selain bisa membuat lingkungan kostmu jadi lebih segar dan sejuk, tips ini juga memperindah ruangan agar jadi lebih enak dipandang. Berani mencoba?

2/16/2017

TIPS BUAH KUPAS AGAR TETAP SEGAR

Selain sayuran buah-buahan juga merupakan makanan paling sehat di dunia. Rasanya yang manis alami membuat lidah tidak bisa berhenti mengecapnya. Ada juga beraneka macam nutrisi dan manfaat hebat yang pastinya membuat badan makin sehat. Tapi, Anda sudah tahu belum bagaimana cara menyimpan buah yang benar? Metode yang salah akan membuat buah kehilangan kesegarannya, apalagi kalau kulitnya sudah terbuka. Untuk itu, yuk simak tips berikut ini :
1. Citrus dan Zat Asam Lainnya
Buah apel, pir, dan pisang akan berubah warna kalau dibiarkan begitu saja dalam keadaan terkupas. Anda harus segera memakan atau mengolahnya agar rasa buah tetap lezat. Tapi kalau buah itu untuk kebutuhan esok hari, gunakan zat asam untuk menjaga kesegarannya. Letakkan buah kupas dalam wadah lalu beri perasan air lemon atau jeruk. Cara ini akan membuat warna buah tetap putih dan kesegarannya bertahan lama. Tutup wadah dan simpan di tempat sejuk. Mudah bukan?

2. Air
Menenggelamkan buah dalam air dingin saat baru di kupas adalah cara paling efektif untuk membuatnya tetap segar. Proses oskisdasi buah akan berhenti untuk sementara waktu karena air  menghambat udara mengubah warna buah tersebut, seperti yang dijelaskan dalam situs kesehatan Livestrong. Hal ini juga membuat enzim yang dimiliki buah tetap bertahan di dalam sehingga tidak mengubah rasanya.

3. Gula dan Garam
Sirup gula yang dioleskan ke permukaan buah kupas akan menjaga warnanya tetap cemerlang. Begitu pula dengan air garam. Namun kedua bahan ini bisa mengubah rasanya sehingga kesegarannya terganggu.

4. Diawetkan
Potong buah kupas Anda menjadi kecil-kecil. Campurkan cuka dan gula lalu aduk sampai menyatu. Tuangkan ke dalam potongan buah tadi lalu tutup rapat dan simpan di tempat sejuk. Cara ini tidak hanya membuat warnanya tetap cantik tapi juga mengawetkan buah sehingga bisa bertahan hingga berbulan-bulan. Rasa dan teksturnya tidak akan berubah dan buah potong segar bisa dinikmati kapan saja.

Sudah pernah mencoba salah satunya? Kalau belum yuk segera diterapkan. Keempat tips tadi akan membuat buah-buah di rumah tetap segar dan sehat meskipun sudah terlanjur dikupas. Selamat mencoba ya!

2/12/2017

TIPS MUDAH CARA BERTANAM HIDROPONIK NIH BAGI PEMULA!

Memiliki taman di rumah merupakan hal yang menyenangkan. Tapi, bagaimana jika Anda tidak memiliki lahan yang cukup untuk membuat taman? Jangan khawatir karena ada cara yang mudah yaitu menggunakan cara bertanam hidroponik. Hidroponik merupakan cara bercocok tanam menggunakan media selain tanah. Media yang digunakan bisa berupa cocopeat, sekam bakar, kerikil, pasir atau yang lain. Sedangkan untuk cara tanam hidroponik bisa dilakukan di lahan yang kecil sekalipun menggunakan pot, ember bekas atau botol bekas.

Bertanam hidroponik sangat cocok untuk daerah perkotaan, karena minimnya lahan untuk berkebun. Manfaat dari konsep tanam ini adalah ramah lingkungan dan hemat tempat. Jenis tanaman yang cocok untuk hidroponik adalah jenis sayuran seperti seledri, sawi, kol atau kangkung. Bahkan bisa juga untuk menanam umbi-umbian seperti wortel, ubi manis ataupun kentang. Kemudahan cara bercocok tanam hidroponik juga harus diperhatikan dari segi perawatannya. Perhatikan pupuk yang digunakan, nutrisi dan media tanam hidroponik. Anda harus memastikan media yang digunakan terjaga porosnya sehingga tanaman bisa menyerap nutrisi.

Langkah Bercocok Tanam Hidroponik

1. Menyemai benih
Langkah pertama yang harus dilakukan untuk cara bertanam hidroponik adalah menyemai benih. Anda bisa memilih benih sesuai kebutuhan dan keinginan. Langkah pertama akan sangat menentukan hasil dari tanaman hidropinik Anda. Cara semai benih adalah menggunakan wadah semai yang berbentuk seperti plastik yang biasa disebut rockwool. Media semai ini sangat mudah digunakan dan menyerap air serta anti bakteri. 
Jika benih sudah cukup umur, bisa dipindahkan ke media tanam hidroponik.

2. Membuat media tanam
Langkah berikutnya yang harus dilakukan adalah menyiapkan media tanam hidroponik. Anda bisa memilih media dan wadah yang akan digunakan, seperti botol bekas atau ember bekas. Yang paling penting untuk diperhatikan adalah poros pada media tanam agar tanaman mudah menyerap nutrisi. Jangan lupa beri poros dengan cara memberi lubang pada wadah tanaman. Anda bisa melubangi dengan soldier atau paku. Pilih juga media tanam selain tanah yang sesuai dengan selera ada, media tanam hidroponik bisa berupa pasir, kerikil, cocopeat, hidroton dan sekam. Gunakan media tanam sesuai dengan jenis tanaman hidroponik dan fase pertumbuhannya.

3. Nutrisi dan Perawatan
Pemberian nutrisi pada tanaman sangat penting untuk pertumbuhan tanaman. Ada cara yang bisa digunakan untuk pemberian nutrisi. Ada bisa memupuk tanaman hidroponik dua minggu sekali. Menyiram tanaman setiap pagi dan sore hari secara rutin juga bisa menjaga pertumbuhan tanaman Anda. Agar tidak ingin repot, anda bisa menggunakan sistem penyiraman wick dengan sumbu. Untuk perawatan bisa dilakukan secara konvensional. Ada harus rajin membersihkan tanaman hidroponik dari hama dengan menyemprot dengan obat anti hama.Untuk memudahkan, gunakan saja pupuk atau nutrisi hidroponik yang banyak dijual. Anda bisa membeli secara online dan sudah tersedia untk beraga jenis tanaman tertentu.

Itulah langkah untuk bertanam hidroponik yang lazim digunakan. Metode hidroponik sudah berkembang menjadi lebih canggih namun Anda bisa memulai dari cara yang sederhana. Anda bisa praktekkan dengan mudah, bahkan perlengkapannya pun mudah didapat. Perlu diketahui bahwa cara membuat hidroponik juga bisa dengan media air. Waspada dengan cahaya matahari dan suhu lingkungan untuk taman hidroponik. Selain menggunakan media yang mudah didapat, cara membuat tanaman hidroponik juga bisa digantung ditembok.

Menanam tanaman hias seperti bunga di tembok rumah bisa menjadi hiasan unik sekaligus memberikan kesan alam. Hal ini akan memudahkan anda yang tidak memiliki lahan. Keuntungan lain yang bisa didapat yaitu Anda bisa menikmati hasil sayuran atau buah-buahan sehat tanpa pestisida. Apakah anda tertarik dengan cara beratanam hidroponik? Tidak ada salahnya untuk mencoba dan meningkatkan ide kreatif Anda.

INI CARA AGAR TANAMAN ANDA BERBUAH LEBAT DAN CEPAT BERBUAH !!

Cara agar tanaman cepat berbuah. Apakah anda mempunyai tanaman buah di pekarangan rumah/di kebun yang tumbuh subur, sehat, daunnya rimbun, cabangnya banyak, pokoknya indah dipandang, tetapi anehnya tidak juga berbuah? Maka, artikel di bawah ini mungkin bisa menjadi solusinya.

Tetapi, sebelum anda belajar teknik membuat tanaman cepat berbuah lebat, terlebih dahulu harus anda pelajari faktor-faktor yang menyebabkan tanaman tidak kunjung berbuah/tidak bisa berbuah dengan lebat.

A. Penyebab Tanaman Gagal Berbuah Lebat


1. Umur tanaman yang masih muda

Tiap tanaman mempunyai waktu yang berbeda untuk dapat berbuah. Ada yang dalam beberapa bulan bisa langsung berbuah, seperti tomat, mentimun, semangka dan pepaya. Ada yang membutuhkan waktu sedang antara 6 s.d. 12 bulan, diantaranya adalah buah naga, jambu biji, jeruk nipis, dan belimbing. Ada juga yang tergolong buah yang lama berbuah seperti srikaya, nangka mini, kelengkeng, delima, jambu air, sawo, mangga dan anggur. Tanaman di atas umumnya baru akan berbuah setelah berumur setahun lebih.

2. Terlalu banyak pupuk
Semua pasti suka jika melihat tanamannya tumbuh subur, berdaun lebat dan mempunyai banyak cabang. Akan tetapi apalah artinya jika ternyata tanaman tersebut gagal berbuah. Pemupukan yang berlebihan, terutama yang banyak unsur N nya mungkin akan membuat tanaman menjadi nampak rimbun, hijau dan sehat. Akan tetapi justru hal tersebut menyebabkan tajuk tanaman menjadi kekurangan cahaya matahari untuk memasak makanannya.

3. Tanaman mandul
Kebanyakan tanaman hanya akan dapat menghasilkan buah jika bunga yang tumbuh dibuahi oleh bunga jantan yang ada di dekatnya. Beberapa tanaman seperti salak dan kelapa misalnya, biasanya harus ditanam secara berkelompok dikarenakan sering bunga jantannya gugur terlebih dahulu sebelum sempat membuahi bunga betina.

4. Bunga yang gagal menjadi buah
Terkadang kita mendapati tanaman buah telah berbunga lebat dan nampak menjanjikan. Tetapi seiring waktu bunga itu gugur satu persatu dan urung menjadi buah. Biasanya hal ini dikarenakan oleh kekurangan air, serangga dan hama penyakit, cuaca yang ekstrim, dan penyemprotan yang tidak pas.

Itulah beberapa hal yang menyebabkan tanaman anda gagal berbuah. Selanjutnya kita akan bahas cara agar tanaman cepat berbuah. Mari kita bahas satu per satu.

B. Cara Agar tanaman cepat berbuah

1. Pemangkasan tanaman
Pemangkasan tanaman ini bertujuan agar tanaman cepat berbuah. Sasaran pemangkasan adalah pada:

- ranting-ranting yang tidak produktif
- cabang-cabang tanaman yang rusak
-Tajuk tanaman yang mengarah ke dalam
-pucuk-pucuk cabang/pohon. 

Beberapa tanaman buah yang sering diberi perlakuan ini adalah: anggur, jeruk, apel, mangga, nangka, dan sirsak. Yang perlu diperhatikan juga adalah teknik pemangkasan dan perlakuan setelah pemangkasan. Usahakan pemangkasan menggunakan alat yang sesuai. Untuk ranting kecil bisa menggunakan gunting tanaman, sedangkan cabang yang sudah besar gunakan gergaji. Arah pemotongan usahakan miring mengarah ke dalam agar bekas pemotongan tidak terkena air hujan yang bisa menyebabkan pembusukan. Berikan juga cat, tir, atau parafin pada bekas luka pemotongan agar terhindar dari serangan infeksi hama penyakit.

2. Mengikat batang tanaman 
Beberapa petani di desa jaman dahulu seringkali melakukan teknik ini, yaitu mengikat batang/cabang primer tanaman menggunakan kawat/tambang. Dengan mengikat/melilit batang tanaman ini maka pengangkutan karbohidrat hasil fotosintesa ke bagian akar akan terhambat sehingga menumpuk di cabang-cabang dan daun sehingga merangsang tanaman untuk berbunga lalu berbuah.

3. Perlukaan Batang tanaman
Teknik yang ketiga ini, melukai batang tanaman fungsinya hampir sama pada teknik pengikatan batang, yaitu menghambat penyaluran zat-zat makanan hasil fotosintesa daun ke bagian bawah/akar sehingga terjadi penumpukan makanan di bagian atas/dahan. Pada akhirnya tanaman akan terangsang untuk berbunga.
Yang perlu diperhatikan dalam teknik melukai batang tanaman ini adalah jangan sampai kebablasan sehingga malah menyebabkan tanaman menjadi mati. 
Teknik melukai batang tanaman:
Goreslah kulit batang pohon menggunakan pisau tajam dengan ukuran 10-20an cm mengelilingi batang pohon, kerok sampai kambiumnya hilang (secara ringkas hampir mirip dengan teknik mencangkok). Kemudian oleskan ter/parafin untuk mencegah infeksi penyakit/hama tanaman. 
Jenis tanaman buah yang sering diperlakukan seperti ini adalah mangga, nangka, dan kelengkeng. Biasanya pohon buah seperti kelengkeng akan berbuah 4-5 bulan setelah mendapat perlakuan ini.

4. Perempelan Tunas tanaman
Kadang ada rasa sayang melihat tunas tanaman yang baru tumbuh pada batang pokok tanaman. Tetapi justru teknik perempelan tunas ini harus dilakukan agar tanaman cepat berbuah. Terutama untuk tunas-tunas liar pada batang pokok bawah tanaman.

5. Pemupukan tanaman
Biasanya untuk membuat tanaman cepat berbuah, cara yang biasa ditempuh oleh petani adalah dengan penyemprotan menggunakan pupuk daun. Penyemprotan dikenakan langsung pada daun yang nantinya akan diserap melalui stomata pada permukaan daun.

6. Pemberian Hormon
Hormon disini beda dengan pupuk tanaman. Fungsiny adalah untuk memacu tanaman agar segera berbuah. Biasanya teknik yang diterapkan dengan cara menyuntikkan pada batang tanaman, disemprotkan, atau dibasahkan pada bagian akar tanaman. Teknik ini disebut juga teknik booster. Saya pribadi kurang suka dengan teknik ini karena kesannya pemaksaan dan pemerk*saan pada tanaman.

7. Stres Air
Teknik stres air ini perlu dilakukan dengan sangat hati-hati. Karena alih-alih tanaman cepat berbuah, malah tanaman menjadi layu dan mati. Sres air dalam hal ini bukan berarti tidak disirami sama sekali tetapi hanya ditahan selama 2-3 hari tanpa air. Fungsinya agar daun tidak terlalu tumbuh lebat yang akhirnya akan merangsang tanaman untuk berbunga. Pastikan sebelum menerapkan teknik ini tanaman benar-benar sehat.

Itulah beberapa cara agar tanaman cepat berbuah lebat yang bisa saya bagikan pada anda. Jika ada teknik yang kurang pas atau mungkin anda mempunyai teknik lain yang belum saya sebutkan di atas silahkan anda bagikan melalui kolom komentar di bawah postingan ini.

2/05/2017

INI NIH BUAH PALING LEZAT MENURUT BULE

Dari sekian banyak jenis buah-buahan ternyata orang bule sana punya pilihan buah yang paling nikmat menurut lidah mereka. Apa saja buah tersebut? Mari kita lihat 10 buah tersebut:
1. Ugli
ugli
Ugli adalah campuran antara grapefruit (jeruk gedhe banget yang mirip dengan jeruk bali) dan jeruk manis yang hanya dapat ditemui di Jamaika. Penampilannya memang tidak menarik sama sekali, tapi ternyata rasanya sangat manis dan segar, O ya.. buah ini adalah satu-satunya buah yang dimulai dengan huruf U dalam bahasa Inggris.
2. Langsat
Ternyata bahasa Inggris, nama buah ini tetap tidak berubah. Buah ini tentunya anda inget dengan rasa manis dan asam yang selalu mengejutkan dan menyegarkan. Buah ini ternyata sampai pernah diusahakan tumbuh di Hawaii pada awal 1900an, tapi tetap tidak dapat berhasil.
3. Srikaya.
srikaya
Buah yang dalam bahasa Inggris disebut Sugar Apple, dengan daging buah putih, dengan penampilan seperti raspberry raksasa. Buah ini ternyata lebih dikenal sebagai buah dari Thailand daripada dari Indonesia. Dalam bahasa Thailand, buah ini disebut Noi-Na. Menurut lidah orang bule, buah ini disebut luar biasa manis dan aromatik.
4. Jambu Biji
jambu merah
Entah kenapa buah ini sekarang jadi dikenal dengan nama Guava, yang sebenarnya adalah nama dalam bahasa Inggris. Kita patut berbangga, bahwa ternyata buah ini adalah salah satu buah super sehat, karena mengandung sejumlah besar vitamin A dan C, Omega 3 dan 6 asam lemak tidak jenuh, serat yang tinggi, tapi rasanya tetap enak. Menurut dunia kulnier barat, Jambu Merah ini sangat sangat wangi. Walaupun memang biji yang yang luar biasa jumlahnya (antara 112 sampai 535 butir dalam 1 buah), tetap saja, buah ini sangat nikmat.
5. Salak
salak
Buah asli Indonesia (dan tetangga tentunya) ini dikenal dengan nama Snake Fruit karena kulitnya yang mirip dengan sisik ular. Tentunya tidak perlu diingatkan akan adanya biji keras yang bisa merontokkan gigi kita di dalam buahnya, tapi tidak dengan orang bule, karena buah ini sangat jarang mereka temui. Menurut lidah mereka, buah ini manis dan asam dengan berbagai tingkat kerenyahan, mulai dari renyah sekali sampai ke buah yang lembut dan berair.
6. Sirsak.
sirsak
Julukan dalam bahasa Inggris terhadap buah yang masamnya luar biasa ini adalah Soursop atau Guanabana. Biji yang besar-besar dan banyak sekali membuat buah ni lumayan sulit dinikmati, tapi jika anda bisa menikmatinya, ternyata rasa buah ini ternyata dianggap sebagai gabungan antara strawberry dan nenas (buat orang bule)Buah super masam ini ternyata banyak sekali mengandung vitamin C, B1 dan B2, dan banyak dinikmati oleh orang Amerika Selatan sebagai bahan es krim bahkan soda rasa sirsak cukup populer disana.
7. Sawo.
sawo
Pernah mendengar nama Lamut? Mungkin Sapodilla? Dua nama ini ternyata adalah nama buat buah Sawo kita. Banyak orang di dunia barat membandingkan manisnya buah ini dengan karamel atau dengan kembang gula. Hati-hati memakan buah ini, karena jika bijinya tertelan, sering nakal dan nyangkut di leher Anda! Keunikan buah ini adalah tidak akan pernah matang dipohon, harus dipetik dulu, barulah dia akan matang.
8. Sawo Manila.
sawo manila
Dalam dunia kuliner internasional, buah ini dikenal dengan nama Santol. Buah ini ternyata sangat terkenal di Eropa dan Amerika saking manisnya, dan sering digunakan sebagai bahan selai karena memang buah ini cepat sekali rusak jika tidak ditangani dengan baik dan sangat berhati-hati.
9. Asam Manis.
asam manila
Bukan nama jamu lho! Tapi buah asam ini memang tidak asam sama sekali, bahkan cukup manis. Buah ini tumbuh subur dan berkembang biak dengan baik di Thailand. Di Thailand buah ini biasa ditemui sebagai cemilan dan bahkan ada yang cukup berani untuk memakannya dengan nasi sebagai lauk.
10. Jambu Air.
jambu air


Dalam bahasa Inggris, buah ini disebut Rose Apple, atau ternyata dikenal di pasar Amerika sebagai champoo, disebut sebagai buah eksotis paling menarik di dunia. Menurut lidah orang bule, buah ini memiliki bau dan rasa seperti mawar. Buah ini sulit didapat di Eropa dan Amerika karena cepat rusak. Buah ini menurut orang bule adalah buah yang renyah dengan rasa yang nikmat.

2/02/2017

WOW!! PISANG YANG SUDAH LAYU BISA FRESH KEMBALI, PAKE CARA INI!!



Sering kali kita membeli buah pisang dalam jumlah yang banyak, sehingga tidak habis sekali makan. pisang yang disimpan dalam lemari es biasanya akan berubah warna menjadi coklat dan layu. Nah bagaimana caranya agar mengembalikan warna kulit pisang yang coklat menjadi kuning dan fresh kembali?? caranya cukup sederhana, kita hanya memerlukan beberapa alat yang diperlukan :
  • kantong yang ada klipnya 
  • beras
  • hair dryer
cara penggunaannya :
1.  Ambil pisang dari kulkas yang sudah berwarna coklat
2.  Masukkan beras ke dalam kantong plastik yang bisa ditutup agar tidak tumpah
3.  Beras dan pisang yang sudah ada didalam kantong kita goyang goyangkan beberapa menit agar permukaan kulit pisang semuanya menyatu dengan beras
4.  Setelah kurang lebih 3 menit, keluarkan pisang dari kantong plastik. warnanya masih kecoklatan
5. Ambil hair dryer dan keringkan pisang tersebut dari segala arah. dan anda akan terkagum-kagum karena kulit pisang perlahan-lahan akan berubah menjadi kuning seperti baru saja beli dari pasar dan fresh  kembali tentunya. 

semoga bermanfaat ya!

1/27/2017

Cara Memasak Nasi Agar Tidak Membuat Gemuk

Nasi adalah makanan pokok rakyat Indonesia. Karenanya, banyak orang Indonesia yang merasa belum makan jika belum mengonsumsi nasi. Namun, seringkali nasi juga dianggap sebagai ”musuh” bagi mereka yang sedang berdiet.
                        

Pasalnya, mereka yang sedang berdiet menganggap nasi sebagai penghalang turunnya berat badan. Sebenarnya, 1 mangkuk kecil nasi mengandung 200 kalori. Cukup bermakna.
Baru-baru ini, sebuah penelitian yang dibawakan di pertemuan nasional American Chemical Society menunjukkan bahwa terdapat cara memasak nasi tertentu yang dapat mengurangi kandungan kalori didalamnya.
Nasi merupakan sumber karbohidrat. Karbohidrat yang terkandung dalam nasi terdiri dari karbohidrat yang mudah dicerna dan karbohidrat yang tidak dapat dicerna. Saluran pencernaan manusia hanya dapat mencerna jenis karbohidrat yang dapat dicerna. Oleh karena itu, jenis karbohidrat yang tidak dapat dicerna tetap tidak akan dapat dicerna oleh sistem pencernaan manusia karena tubuh kita tidak memiliki enzim untuk mencernanya.
Karbohidrat yang dapat dicerna akan diubah menjadi gula untuk diserap oleh tubuh dan beredar dalam pembuluh darah untuk menjadi sumber energi bagi sel-sel tubuh. Sedangkan, karbohidrat yang tidak dapat dicerna tidak akan diserap. Semakin tinggi kandungan karbohidrat yang tidak dapat dicerna maka semakin rendah pula kalori dari makanan tersebut. Maka, para peneliti berusaha untuk menemukan cara untuk memasak nasi sehingga komposisi karbohidratnya dapat berubah, yaitu mengubah karbohidrat yang dapat dicerna menjadi karbohidrat yang tidak dapat dicerna sehingga kandungan kalorinya menjadi lebih rendah.
Jadi, bagaimana cara memasak nasi agar tidak membuat gemuk?
Para peneliti dari College of Chemical Sciences di Sri Lanka menemukan sebuah cara untuk memasak nasi agar tidak membuat gemuk, yakni:
1. Masaklah nasi dengan satu sendok teh minyak kelapa menggunakan air yang mendidih
2. Tambahkan ½ cangkir beras putih polos tanpa bahan tambahan (tidak difortifikasi)
3. Masak sekitar 40 menit
4. Setelah nasi masak, masukkan ke dalam kulkas selama 12 jam
Dengan cara memasak seperti ini, komposisi karbohidrat yang tidak dapat dicerna dalam nasi akan meningkat sebanyak 10 kali. Selain itu, kandungan kalorinya juga akan menurun sebanyak 50-60%.
Mengapa bisa demikian?
Pada nasi panas yang telah matang, glukosa (gula) memiliki struktur yang longgar. Namun ketika nasi menjadi dingin, ikatan molekul glukosa menjadi semakin ketat dan menjadi sulit untuk dicerna.
Selain itu, tambahan minyak kelapa juga memberikan efek yang positif. Molekul lemak akan masuk ke dalam nasi dan membuat nasi menjadi lebih sulit untuk dicerna.
Adakah manfaat tambahan dari cara memasak nasi agar tidak membuat gemuk ini?
Tentu ada. Kandungan karbohidrat yang tidak dapat dicerna yang meningkat baik untuk kesehatan saluran pencernaan. Jenis karbohidrat ini dapat menjadi sumber energi bakteria baik di dalam usus.
Jadi, jangan takut lagi untuk mengonsumsi nasi. Sebagai sumber karbohidrat dan serat, nasi juga kini dapat menjadi teman diet Anda. Dan kondisi nasi yang sudah diperlakukan seperti cara di atas tidak akan berubah meskipun nasi dipanaskan kembali. Selamat makan!

1/25/2017

Vitamin C paling banyak di jambu biji

Tidak hanya jeruk kaya akan vitamin C, beberapa buah-buahan lainnya mengandung lebih banyak vitamin C. Jambu telah terbukti memiliki kandungan tinggi vitamin C. Bahkan kandungan vitamin C lebih tinggi dari jeruk jambu. 100 gram jambu biji mengandung 108 mg vitamin C. Jambu umumnya dikenal untuk meningkatkan kesehatan, terutama jambu. Tapi ada sifat lain dari jambu biji ini rupanya. Sebagai contoh, hal ini membantu Anda menurunkan berat badan berlebih, kadar kolesterol dalam tubuh dan dapat mencegah jerawat di wajah Anda. Untuk menyenangkan, Anda dapat membuat jus segar atau makan langsung. Pastikan untuk memilih buah yang sudah matang sehingga memiliki rasa manis.



Saat ini, banyak buah pinggir jalan berdiri menjual jambu. Rupanya saat panen buah, juga sering disebut sebagai jambu atau jambu kluthuk ini. buah asli Brasil juga biasa dijual dalam jenis pulp dari buah merah atau putih. Tidak peduli bagaimana atau jambu merah putih, kaya akan vitamin C yang jelas untuk 228 mg per 100 g buah atau hampir lima kali lebih banyak dari jeruk. Jangan khawatir sembelit dengan makan jambu. 100 gram jambu tentang ukuran ukuran jambu juga memenuhi persyaratan harian vitamin C, 2,5 kali lebih banyak.

Buah dengan kandungan vitamin c paling banyak


Jambu biji dapat ditemukan di seluruh musim di Indonesia. Jambu biji memiliki struktur seperti jenis jambu umum, jambu biji hanya memiliki rasa manis, bau harum, dan warna merah di daging buah. Jambu banyak dikonsumsi sebagai jus alami yang menyegarkan. Selain itu, setiap 60 gram jambu biji juga ditemukan 9 gram serat, 4,1 gram protein dan 100 kalori. Jumlah nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan. Ini adalah manfaat dari makan jambu biji secara teratur.

1. Kandungan vitamin C jambu dapat menjaga sistem kekebalan tubuh, mencegah berbagai jenis penyakit yang disebabkan oleh bakteri. Bahkan vitamin C dalam jambu biji juga bertindak sebagai anti-inflamasi sehingga sangat baik untuk menghindari radang tulang.

2. Senyawa lycopene, vitamin C, polifenol dan quersitin Jambu dapat bertindak sebagai penangkal radikal bebas dan mencegah pertumbuhan sel kanker. Beberapa kanker juga dapat dicegah termasuk kanker usus besar, paru-paru, prostat dan payudara.

3. Senyawa yang mengatur insulin dan serat yang sangat baik untuk mengatur kadar gula darah pada penderita diabetes.

4. Kandungan vitamin C, vitamin A, karoten dan licopenm jambu biji sangat baik untuk meningkatkan kesehatan kulit, mencegah masalah penuaan dini dan mencegah pembentukan kerutan di wajah.

5. Jambu biji mengandung sejumlah besar natrium dan kalium yang berguna untuk mengatur tekanan darah, mengurangi kolesterol jahat dan mungkin buah untuk diet sehat.

6. Kandungan vitamin C dalam jambu biji adalah dua kali lipat dibandingkan dengan jeruk manis. Jika cahaya oranye mereka kandungan vitamin C dari 54 miligram per 100 gram jus buah, jambu biji, kemudian sekitar 108 miligram per 100 gram jambu biji. Buah ini bermanfaat untuk menurunkan berat badan, mencegah ruam kulit, menurunkan kolesterol dan mengobati diare.

Saat ini, banyak buah pinggir jalan berdiri menjual jambu. Rupanya saat panen buah, juga sering disebut sebagai jambu atau jambu kluthuk ini. buah asli Brasil juga biasa dijual dalam jenis pulp dari buah merah atau putih. Tidak peduli bagaimana atau jambu merah putih, kaya akan vitamin C yang jelas untuk 228 mg per 100 g buah atau hampir lima kali lebih banyak dari jeruk. Jangan khawatir sembelit dengan makan jambu. 100 gram jambu tentang ukuran ukuran jambu juga memenuhi persyaratan harian vitamin C, 2,5 kali lebih banyak.

1/23/2017

Rahasia Titik Feng Fu, Es Batu dan Kesehatan Tubuh


Tahukah Anda, bahwa ada suatu tempat di tubuh manusia, di mana jika Anda menempelkan es batu pada titik tersebut selama beberapa saat, dapat sangat berdampak positif terhadap kesehatan Anda, dan dapat mengatasi masalah sakit kepala berat seperti migrain dengan sangat cepat. Dan ketika badan Anda lelah, maka tubuh Anda tiba-tiba akan terasa ringan dan terisi energi

Melakukan terapi tersebut secara berkala dipercaya juga dapat memicu peremajaan tubuh Anda dan membuat Anda terlihat lebih muda. Metode terapi sederhana ini berasal dari ilmu pengobatan Tiongkok yang disebut Feng Fu.

Tempat tersebut adalah titik tekanan yang terletak di dasar tengkorak yang berada tepat di bawah punggungan bawah batok tengkorak atau berada di atas leher, atau titik dimana leher dan kepala terhubung. Dalam ilmu Akupunktur China titik tersebut dikenal dengan nama Feng Fu, yang artinya “rumah angin”.

Menurut pengobatan tradisional China, metode titik Feng Fu tidak hanya untuk mengobati penyakit. Bahkan, ia membawa tubuh kembali pada keseimbangan fisiologis alaminya, memberikan stimulasi emosional yang positif dan meremajakan seluruh tubuh.

Inilah Keajaiban yang Akan Terjadi Jika Anda Menempelkan Es Batu pada Titik Feng Fu

Cobalah melakukan terapi tersebut ketika badan Anda terasa lelah atau kepala terasa pusing, maka Anda akan menemukan diri Anda menjadi ringan, lebih berenergi dan perasaan lelah atau penyakit pun seolah menghilang.

Beberapa penderita migrain pun bahkan telah merasakan manfaatnya dan membuktikan sendiri, bahwa melakukan terapi menggunakan metode ini ternyata jauh lebih cepat dan efektif mengatasi migrain dibandingkan dengan konsumsi obat-obatan.

Melakukan terapi dengan metode ini juga dapat membuat mood Anda meningkat dan membangkitkan perasaan nyaman, karena metode ini bekerja menstimulasi pelepasan endorfin dalam aliran darah.

Satu-satunya hal yang perlu Anda lakukan untuk melakukan terapi ini hanyalah menempatkan atau menempelkan es batu pada titik Feng Fu, dan tahanlah disana selama 10 hingga 20 menit. Pada awalnya mungkin Anda akan merasa dingin selama 30-40 detik, tapi perlahan-lahan titik tersebut akan mulai menghangat.

Menempelkan es batu pada titik Fung Fu berkhasiat untuk :

Mengatasi sakit kepala dan migrainMeringankan sakit gigi dan nyeri sendiMenciptakan efek relaksasiMembangkitkan energi dan mengusir kelelahanMeningkatkan kualitas tidur AndaMemperbaiki sistem pernapasan dan sistem kardiovaskular AndaMengatasi AsmaMencegah sering pilek dan hidung melerMengatasi gangguan neurologis dan perubahan degeneratif pada tulang belakangMemperbaiki sistem pencernaanMenyembuhkan infeksi saluran pencernaan dan infeksi menular seksualMengatasi gangguan pada saluran pencernaan, obesitas dan malnutrisiMengatasi gangguan kelenjar tiroidMembantu masalah arthritis, hipertensi dan hipotensiMenghilangkan selulitMengatasi gangguan menstruasi, impotensi, frigiditas, endokrin, infertilitasMengatasi gangguan psiko-emosional, stres, kelelahan kronis, depresi, insomnia

Itulah tadi beberapa khasiat dan manfaat mengejutkan dari menempelkan es batu pada titik Feng Fu. Luar biasa sekali bukan? Sayangnya terapi dengan metode Feng Fu ini masih belum banyak diketahui oleh banyak orang. Oleh karena itu, sebarkanlah supaya orang lain juga dapat merasakan manfaatnya.

Metode alami ini aman, bahkan cara ini membawa seluruh tubuh dan organisme kembali ke keseimbangan fisiologis alami. Sebagai catatan, metode ini sebaiknya tidak dilakukan jika sedang hamil atau Anda menderita skizofrenia atau memiliki riwayat serangan jantung. Semoga bermanfaat..

1/20/2017

Bukan seperti ini !


Sudah menjadi kewajiban memang, mereka bekerja keras untuk memenuhi kehidupan keluarga kecilnya, tidak peduli hingga tulang belulang itu menjadi rangkaian batu es nan tidak bisa digerakkan. Mungkin menurutnya itulah risiko hasil keputusannya jika memilih membangun keluarga. Kejam sekali keputusan itu, pikirku. Bekerja membanting tulang, membanting langit mengubah malam terasa pagi dan hasilnya adalah semua fasilitas ini. Salah satunya rumah ini. 
Rumahku terbilang indah dan megah, ini kenyataan, maka izinkan aku untuk memperkenalkannya. Design rumah ini lebih banyak berunsurkan oriental mulai dari masuk hingga keluar sampai interiornya mengusung tema tersebut. Ciri khas dari rumah bergaya oriental adalah pintu model gesernya, jadi jangan kaget jika kalian harus berhadapan dengan jenis pintu tersebut di rumah ini dan setahuku ada darah japanese dalam diriku jadi mungkin itu yang melatarbelakangi pembangunan rumah jenis ini.
Disetiap dinding penuh lukisan beragam tema entah apa maksudnya mungkin hanya sebagai penarik mata, setiap tapak tangga dihiasi kalimat motivasi tentunya untuk memotivasi, halamanpun luas dipenuhi bunga bermekaran dan pohon mangga nan rindang, ruang tamu yang tidak sesak, dapur yang mendukung hasrat untuk memasak, ruang keluarga yang lengkap dengan hiburan, sepetak ruang teruntuk ibadah lengkap dengan aset pendukungnya seperti halnya mukena;sajadah;sarung;Al-Quran, tak tanggung-tanggung terdapat ruang karaoke, ruang fitness serta mini park yang letaknya dibagian tertinggi rumah, terpasang AC disetiap ruang dan kamar yang aku rasa itu adalah keharusan, CCTV disetiap sudut rumah untuk aset keamanan. Ah iya, di sini pun terdapat perpus mini tapi aku hanya sekali ke sana karena tidak ada bacaan yang kusukai.
Coba lihat, sangat mudah bagiku untuk medekripsikan detail kulit maupun isi dari rumah ini dan hal itu sama jika topiknya adalah mereka, seharusnya.
“Sepi yah”
Aku tidak merespon, toh itulah kenyataannya
“Baru kali ini diajak ke rumahmu dan wow... pantes aja betah di dalem.”
Ketahuilah aku tidak mengajak tapi kalian yang memaksa, “aku ke kamar dulu, bersenang-senanglah.” Ujarku.
Kalian boleh iri dengan rumahku, lantas aku pun boleh iri dengan kehangatan di rumah kalian. Kalian bisa berkata bahwa aku beruntung dibesarkan dalam keadaan mampu, lalu akupun bisa berkata kalian beruntung mendapat semua kasih sayang itu. Kalian bisa jadi iri dengan pekerjaan mereka yang terdengar sangat mengesankan, dan bisa jadi aku iri dengan hal yang sama kepada kalian yang masih bisa bercengkrama ria. Kalian selalu iri dengan anak tunggal yang bernasib indah sepertiku, lucunya aku iri dengan kalian yang setidaknya bisa berasumsi demikian.
“Wah udah ada di meja makanannya, siapa yang masak?”
“Ada-lah, seseorang yang mengurusnya”
“Hhmm senangnya punya koki pribadi”
Kumohon... cukup sudah untuk memuji, fokuslah makan!
“Tapi, kapan ayah dan ibumu pulang? Ini sudah menjelang malam” tanya salah satu dari mereka.
Secepat kilat kuraih gelas untuk meminumnya, aku harap mereka tidak bisa membaca ekspresi wajah ini. “Sedikit lagi pulang, mungkin” jawabku dengan intonasi yang dibuat senormal mungkin.
Meja makan ini memang lebih enak jika setiap kursi terisi penuh atau setidaknya satu kursi saja untuk menemaniku, ku harap salah satu dari mereka, yang entah dimana gerangan.
Bibi dan paman tidak bisa menemaniku untuk makan, karena tidak terbiasa makan di meja dengan beralaskan kursi juga karena mereka selalu makan terlebih dahulu sebelum aku, alasannya begitu. Bibi dan paman.... untuk memanggil begitu saja masih terasa menggelikan, bagaimana bisa panggilan tersebut tertuju untuk hubungan tanpa ikatan darah atau perkawinan? Tapi, tetap saja setauku merekalah yang terus menerus tulus merawatku. Bibi yang memasaki semua makanan lezat untukku, mencuci pakaianku, membersihkan seisi rumah ini dan paman yang selalu mempercantik taman, membersinkan kolam serta mengantar jemputku kemanapun. Mereka sepasang suami istri, tinggal di sini entah sejak kapan... tidak masalah bagiku karena mereka sangat membantu, kamar mereka ada di bawah dekat dapur, jika kalian masuk melalui pintu depan terlihat di pojok kiri, itulah kamar mereka.
“Selamat tidur, Nak”
“Ayolah sudah malam, kamu pasti juga lelah”
“Duluan, saya di sini sebentar”
Lama sejak itu kudengar suara pintu tertutup. Setiap malam dengan keadaanku setengah sadar ku rasakan kehadiran mereka di dalam kamar, bila itu benar maka lucu sekali, setakut itukah untuk menampakkan diri di saat aku sedang sadar. Kesalahan yang membuatku marah. Biarlah kalian mengeluarkan beragam asumsi tentang diriku, yang pasti saat itu aku sangat marah. 
Aku teringat saat-saat yang seharusnya bahagia untukku, tapi tidak lagi setelah mereka hancurkan menjadi serpihan. Saat itu adalah hari sabtu dan sekolah libur, tidak ada jadwal dan keinginan untuk keluar, jadi kuputuskan untuk di kamar. Hingga aku dengar suara bel berdering, aku melangkah ke pintu dan membukanya karena bibi dan paman sedang tidak ada, kusuruh mereka pulang kampung setelah sebelumnya melewati perdebatan yang panjang hingga berujung mereka setuju untuk pulang.
“Ada kiriman cake teruntuk Ananda Aisyah Kegou”
Itu adalah namaku, segera aku ambil dan meletakkannya di atas meja dengan aku yang berdiri memandangi cake di depanku. Setelah kubuka ternyata terdapat tulisan kecil dalam amplop yang sedikit terbalut krim cake.

Untuk dek nanda
Ini bibi dan paman, tadi mampir sebentar ke toko kue karena keinget kalo sekarang ulang tahun dek nanda.
Selamat ulang tahun dek nanda, maaf bibi dan paman gak ngucapin langsung, tadi lupa hehe...
Semoga dek nanda suka kuenya ya, jangan liat kecil besar kuenya yaa hehe...

“Aku suka, terima kasih”
Air mata ini tidak bisa berkompromi, entah apa yang aku tangisi, entah siapa yang aku tangisi dan entah untuk apa aku menangis. Apa yang harus dirasakan, senang atau sebaliknya? Coba kalian bayangkan, berapa kali hari spesial dalam setahun terlaksana, tidak mungkin kalian lahir sebanyak dua kali atau lebih dalam setahun, mungkin iya jika kalian amoeba atau dapat membelah diri tapi kenyatannya mustahil.
Jika mereka tidak bisa hadir untuk semua hari-hariku, maka setidaknya tolong hadirlah dalam satu hari itu. Lihatlah kontribusi bibi dan paman, mungkin memang tidak mengatakannya langsung dan hanya membelikan cake yang walau aku makan sendiri pun tidak akan kenyang, tapi lihatlah bukti bahwa mereka masih menyempatkan diri untuk mengucapkannya dan tidak berpikir lambat untuk mengeluarkan dompet demi menghiasi kartu ucapan itu, serta yang terpenting adalah ketulusan dan kejujuran dalam menyampaikan, bibi dan paman memang lupa tapi tidak melupakan.
Aku tidak butuh kiriman kue untuk merayakannya, lilin untuk membuat permohonan dan pesta untuk memeriahkan, semua itu tidak berarti, hal-hal bodoh itu tidak pernah bisa memenuhi kekosongan ini jika beliau belum juga mengerti.
Tidakkah beliau mengerti? Ataukah, jika pertanyaan itu dibalikkan ke diri ini maka apakah aku mengerti? Apakah aku mengerti jikalau selama ini aku telah memanjatkan doa yang tidak disadarkan? Keluh kesah yang tidak seharusnya mengalir hebat telah membuat pikiran ini gelap, hati ini beku dan jiwa ini kosong, hal yang beliau lakukan memang kesalahan tetapi semua itu tidak sehebat apa yang aku lakukan, adalah sebuah kejahatan.
Tidak aku sangka, aku menangis untuknya hingga terisak sampai dada ini sesak seperti sedang di angkasa tanpa pakaian Neil Amstrong. Tidak aku sangka, beliau tidak mengatakan apapun tentang penyakit yang menggerogoti tubuhnya setidaknya katakan melalu pesan, toh selama ini pesan kalian selalu aku baca walau malas untuk membalas. Mengapa tidak bisa kau katakan, jika tentang itu, walau melalui pesan, seharusnya tidak masalah untukku. Tidak aku sangka, mereka benar-benar tidak akan hadir dalam keseharianku untuk selamanya.
Jika memang pekerjaan adalah prioritas utama dalam hidupnya walau itu artinya tidak pernah membuat kita saling jumpa, maka aku mengalah untuk menjadi prioritas kedua, tidak apa, aku tidak masalah sekarang. Akan lebih masalah jika hal ini terjadi, tapi sudah terjadi dan memang sangat bermasalah. Aku... saat ini di depan laptopku menengok masa kelamku, mengingat kekejamanku, menangis lagi memupukkan rasa bersalahku. Ini berat, tolong percayalah.
Teringat lagi dan terus teringat bersamaan dengan semua keadaan nyata yang tidak bisa dibantahkan. Menyeka lagi setiap titik air mata yang menetas menjadi setiap bukti penyesalan, membawaku dalam hanyutan, dalam lamunan, dalam kekosongan yang menghilangkan segala warna dalam kehidupan. Tidak, dahulu pun aku tidak berwarna, tidak, setidaknya hitam adalah warnanya. Tapi, kini aku pun tidak tahu warna apa yang pantas mengisi atau tidak ada warna yang pantas untuk mengiisi.
Hal yang paling mengiris hati disaat seharusnya aku tahu beliau nyatanya memiliki perhatian terhadap diri ini. Masa laluku adalah kesalahan, dimana yang saat itu telinga ini tertutup rapat, hati ini terlanjur membeku, virus-virus keegoisan sudah menyebar luas mematikan rasa belas asih. Sekarang, aku benar-benar kosong.
Jika waktu bisa terulang dan benar itu adanya, maka hal pertama yang akan aku lakukan adalah merubah diri ini, klise kedengarannya, tapi itulah yang hanya aku inginkan. Jikalau saat itu aku lebih cepat menyadarinya, maka akan aku ucapkan satu kata ajaib “maaf” teruntuk mereka. Keadaanku saat ini terlihat mengerikan, seharusnya jerit tangis, derai air mata dan isak keras, semua itu bisa digantikan dengan jerit tawa, derai bahagia dan candaan, jika, ingatlah! jika saja aku cepat sadar dengan semua kesalahan.... maaf, maksudku semua kejahatanku.

Bahkan sampai saat ini sangat sulit untuk memanggilnya orang tua, seorang ayah dan ibu. Bukan apa-apa, yakinlah aku sangat ingin memanggil mereka seperti itu, tapi pikirku, untuk apa sebutan tersebut jika tugasku sebagai anak tidak becus dilaksanakan. Aku takut setiap memanggilnya begitu maka akan menyakiti hati mereka. Mahakarya Tuhan janganlah kalian sanggah, maksudku sosok orang tua. Mereka adalah sosok yang kokoh dan tak tertandingi.